Influencer Bengkulu: Generasi Muda Harus Bijak Bermedia Sosial Terbit : Maret 1, 2023 - Penulis : Zagita Allifya - Kategori : Gaya Hidup BENGKULU – Sandra Hidayat salah satu influencer Bengkulu yang menjadi pemateri di acara Apresiasi Duta Generasi Berencana dan Jambore Ajang Kreativitas Tingkat Provinsi Bengkulu dan Dies Natalis (ADUJAK) Genre Tahun 2023 oleh GENRE Provinsi Bengkulu. Dalam materinya ia menjelaskan berbagai cara bagaimana menjadi seorang kreator. “Ya saya menjelaskan bagaimana menjadi seorang konten kreator, seperti cara mengedit, mengambil gambar dan video,” katanya kepada Bengkulunews.co.id, Rabu (01/03/23) pagi. Melihat jaman yang semakin modern dia mengajak anak-anak untuk memanfaatkan gadget mereka, tidak hanya untuk bermain tetapi bisa untuk belajar dan mengedukasi sesama mereka. “Jaman sekarang ini kita harus bijak dalam bermedia sosial, dengan memanfaatkan teknologi hal ini bisa menjadi wadah bagi mereka untuk semakin kreativ,” ujarnya. Dengan adanya kegiatan ini ia berharap para peserta akan mengikuti dan mempraktekan materi yang ia berikan, karena sebagai seorang peserta Genre yang membawa nama besar BKKBN untuk selalu mengkampanyekan hal-hal baik dari Genre. “Saya berharap dengan materi yang saya berikan mampu mengedukasi mereka, dan memanfaatkan media sosial mereka untuk selalu berbagi informasi tentang genre mengingat mereka adalah peserta kebanggaan dari daerah masing,” tutupnya Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ Waw! Musisi Band Ini Sukses Kembangkan Metode Tanaman Hidroponik Masyarakat Bengkulu Diminta Jaga Pola Hidup Agar Terhindar HIV/AIDS Kenali Sifat ‘Girl Math’ Perhitungan Menurut Perempuan Mengenal Coping Mechanism, Cara Seseorang Menghadapi Tekanan Gen Z Selalu Dibilang Lemah dalam Mentalitas, Benarkah? Mengenal Istilah ‘The Strawberry Generation’ Sebutan Bagi Gen Z yang Lembek? Waw! Musisi Band Ini Sukses Kembangkan Metode Tanaman Hidroponik Masyarakat Bengkulu Diminta Jaga Pola Hidup Agar Terhindar HIV/AIDS Kenali Sifat ‘Girl Math’ Perhitungan Menurut Perempuan Mengenal Coping Mechanism, Cara Seseorang Menghadapi Tekanan Gen Z Selalu Dibilang Lemah dalam Mentalitas, Benarkah? Mengenal Istilah ‘The Strawberry Generation’ Sebutan Bagi Gen Z yang Lembek?