Logo

Perekaman e-KTP di Dukcapil Kota Capai 99,3 Persen

Ilutrasi e-KTP, Gambar: Radar Lombok

Ilutrasi e-KTP, Gambar: Radar Lombok

BENGKULU – Perekaman elektronik KTP (E-KTP) di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu telah mencapai 99,3 persen.

Hal itu diungkapkan Wahyu Gunawan, Kabid Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan Dinas Dukcapil Kota Bengkulu. Wahyu menyebut, dari jumlah penduduk yang wajib KTP sebanyak 279.871 jiwa ada 278.057 yang sudah melakukan perekaman KTP elektronik.

“Data per tanggal 4 bulan Agustus 2024 ini, itu yang wajib KTP yang sudah melakukan perekaman itu ada 278.057 orang baik laki-laki maupun perempuan,” kata Wahyu, Kamis (08/08/24).

Wahyu menambahkan sisa warga yang wajib KTP namun belum melakukan perekaman e-KTP ada sejumlah 1.814 orang baik laki-laki maupun perempuan.

Meski demikian, Waktu menyebut jumlah yang ada saat ini sudah mencapai target nasional.

“Kalau untuk capaian target nasional Alhamdulillah kita sudah mencapainya,” ujar Wahyu.

Sementara itu, upaya Dinas Dukcapil agar mencapai angka 100 persen, pihaknya akan terus melakukan langkah jemput bola ke sekolah-sekolah, dan terhadap lansia yang tidak mampu untuk datang langsung ke Kantor Dukcapil.

“Salah satu langkah yang dilakukan bidang Duk yaitu dengan mendatangi sekolah-sekolah dan lansia yang tidk mampu untuk kantor Camat atau ke Dukcapil,” demikian Wahyu.