Logo

Dinas Parbud Benteng Mulai Menerapkan Sadar Wisata

BENGKULU TENGAH – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bengkulu Tengah mulai menerapkan sadar wisata kepada masyarakat sehingga objek wisata yang ada terasa nyaman dan aman.

“Sebenarnya masyarakat kepengin bahwa sadar Wisata itu di milikinya karena dengan adanya sadar wisata ini maka objek wisata yang berpotensi bisa menjadi kunjungan wisata oleh pengunjung baik itu lokal maupun dari luar Provinsi,” ungkap Kepala Bidang Pengembangan Kebudayaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Bengkulu Tengah, Eka Nurmeini, Senin (19/11/2018)

Dengan cara ini, kata Eka, masyarakat dapat memahami pentingnya objek wisata yang nyaman dengan ikut menjaga ketertiban dan kebersihan objek wisata.

“Dengan cara seperti ini apa yang disampaikan dengan masyarakat dan Penggelolaan objek wisata dapat menanamkan kesadaran wisata sehingga wisata menjadi objek utama orang untuk melakukan kunjungan ke indahan objek wisata yang ada di kabupaten Bengkulu Tengah kedepannya tersebut,” tutup,Eka