Logo

Hanya Bermodal Kunci Palsu, Dua Remaja Ini Maling di Rumah Warga

Hanya Bermodal Kunci Palsu, Dua Remaja Ini Maling di Rumah Warga

BENGKULU – Dua orang remaja di Kota Bengkulu terpaksa berurusan dengan pihak kepolisian lantaran melakukan tindak Pidana pencurian.

Dia adalah Hilal Eka Saplama (20) dan Yoga Anugrah (20). Kedua pelaku ini sama-sama warga di Kecamatan Sungai Serut, Kota Bengkulu.

Mereka melakukan pencurian di rumah salah satu warga di jalan Bali, Kelurahan Kampung Kelawi, yakni Yogi Saputro (27). Aksi Pencurian tersebut membuat korban kaget.

Sebab saat pulang dari Dusun Maras, Kabupaten Seluma, dia melihat isi rumah miliknya berupa kompor gas, tabung gas, Magicom, kipas angin dan printer miliknya tersebut sudah lenyap dicuri.

Kapolsek Teluk Segara, Kompol Irzal menjelaskan, pelaku menjalani aksinya dengan cara membuka gembok pintu depan rumah menggunakan kunci buatan atau kunci palsu. Pelaku dengan leluasa beraksi lantaran tidak ada penunggu di rumah itu.

“Pelaku masuk itu dengan cara membuka gembok menggunakan kunci palsu yang dibuat oleh pelaku. Terus pelaku masuk mengambil barang-barang,” kata Kapolsek Teluk Segara, Jumat (11/10/24).

Mengetahui adanya kejadian Pencurian itu, korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian Polsek Teluk Segara untuk ditindaklanjuti.

“Pelaku kita tangkap di seputaran jalan Bali. Saat ini masih kita mintai keterangan lebih lanjut,” tutup Kapolsek.