Logo

Mobil Innova Remuk Usai Seruduk Tiang Lampu dan Motor, Pengemudi Alami Patah Tangan

Mobil Innova Remuk Usai Seruduk Tiang Lampu dan Motor, Pengemudi Alami Patah Tangan

BENGKULU – Satu unit mobil mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas jalan Flamboyan Raya Kelurahan Kebun Kenanga, Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu, Rabu (21/08/24) subuh.

Mobil tanpa nomor polisi (nopol) itu menabrak tiang lampu dan satu Unit kendaraan roda dua yang sedang terparkir di warung.

Dari keterangan warga sekitar, kecelakaan tersebut terjadi begitu cepat dan tiba-tiba saja terdengar bunyi hantaman. Sepeda motor yang baru saja terpakir untuk berbelanja juga ikut dihantam mobil berwarna putih tersebut dari belakang dengan kecepatan tinggi.

Bahkan, kata dia dengan kecepatan tinggi mobil melaju dari Simpang Lupis Nusa Indah ke simpang lampu merah skip tersebut nyungsep hingga ikut menabrak tiang lampu didepan warung.

Ia menduga pengemudi mengendarai mobil dalam kondisi lelah hingga mengalami Out Control dan terjadilah kecelakaan lalu lintas.

“Mobil Innova tersebut melaju kencang hingga out control dan menabrak motor baru saja terpakir karena ingin berbelanja,” kata Reza.

Akibat kejadian itu, pengendara sepeda motor yang ikut tertabrak mengalami luka-luka, sedangkan pengemudi mobil mengalami patah tangan dan sudah dilarikan ke rumah sakit.

Sementara itu, Unit Gakkum Satlantas Polresta Bengkulu yang sudah menerima laporan langsung mendatangi lokasi dan mengamankan kedua kendaraan yang terlibat untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.