Peringatan Hari Remaja Internasional, Genre Bengkulu Gelar Penanaman 100 Magrove Terbit : Agustus 19, 2023 - Penulis : Hiong Cindy - Kategori : Headline News, Lingkungan BENGKULU – Memperingati Hari Remaja Internasional, Generasi Berencana Provinsi Bengkulu menggelar kegiatan bertemakan GenRe Peduli Lingkungan di Taman Wisata Mangrove Bhadrika. Sebanyak 168 remaja dari delapan Kabupaten/Kota yang mengikuti kegiatan tersebut. Ketua umum Organisasi Genre Provinsi Bengkulu, Alzaidane Widad Taufik menuturkan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjadikan para remaja peduli akan lingkungan dan memiliki kemampuan dalam penghijauan. “Tujuannya dari remaja internasional tahun ini adalah Green Skill dimana kita angkat remaja yang peduli lingkungan dan memiliki kemampuan hijau,” kata Zaidane pada Bengkulunews.co.id Sabtu (19/08/23) sore. Kegiatan ini diawali dengan senam Go Green, Talk Show Inspiratif, Penanaman Magrove, serta lomba Si Paling GenRe. Total Magrove yang ditanaman sebanyak 100 bibit, 20 bibit cemara dan 20 bibit buah-buahan. Acara ini dimulai dari pukul 08.00 hingga 15.00 Wib. Plt. Kepala perwakilian BKKBN Provinsi Bengkulu, M. Iqbal Apriansyah, SH, MPH mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan cita-cita GenRe untuk merawat lingkungan dan alam sekitar untuk menciptakan kehidupan yang sehat. “Dan tindakan yang dilakukan adalah membawa hal positif. Cita-cita kita ini juga adalah GenRe peduli lingkungan, yaitu bagaimana kita bia merawat lingkungan dan alam sekitar. Sebagai modal dasar untuk hidup yang lebih sehat, ketika remaja mulai beregenerasi,” tambah Iqbal. Kegiatan ini juga diikuti oleh Komisi IX DPR RI Dapil Bengkulu, Elva hartati Murman S.IP M.M. Ia berharap ke depannya anak muda dapat terus mengembangkan kreativitas serta inovasi baru menuju Indonesia Emas. “Harapan bunda generasi berencana ini terus untuk mencapai kreativitasnya, selalu memiliki inovasi sehingga mencapai Indonesia Emas,” demikian Elva. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ Jual Anak Dibawah Umur, Wanita di Bengkulu Utara Diringkus Polisi Promosikan Situs Judi Online, Influencer di Kota Bengkulu Diciduk Polisi Langkah Maju Hukum Konservasi Indonesia Pendukung Paslon Gubernur Bengkulu Ricuh Saat Acara Debat Bagi-bagi Uang yang Dilakukan Cagub Rohidin Dinilai Bukan Pelanggaran Kampanye Gudang Tagana dan Mushola Padang Harapan Terbakar Jual Anak Dibawah Umur, Wanita di Bengkulu Utara Diringkus Polisi Promosikan Situs Judi Online, Influencer di Kota Bengkulu Diciduk Polisi Langkah Maju Hukum Konservasi Indonesia Pendukung Paslon Gubernur Bengkulu Ricuh Saat Acara Debat Bagi-bagi Uang yang Dilakukan Cagub Rohidin Dinilai Bukan Pelanggaran Kampanye Gudang Tagana dan Mushola Padang Harapan Terbakar