Tantangan dalam Membangun Literasi Media Digital Terbit : Desember 16, 2023 - Penulis : Hiong Cindy - Kategori : Pendidikan BENGKULU – Jurnalis Tempo, Pesi menuturkan bahwa saat ini Literasi media digital sangat diperlukan dalam perkembangan zaman terkhusus anak muda atau generasi z. Hal tersebut dikarenakan Literasi Digital dapat membantu generasi muda mengembangkan keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia digital. Selain itu generasi muda dapat belajar mengenai keamanan online, privasi data dan etika yang ada dalam dunia digital. “Juga nantinya mereka dapat belajar tentang penggunaan teknologi dan media secara produktif serta bertanggung jawab. Sehingga generasi muda perlu mengembangkan keterampilan digital untuk sukses di masa depan,” kata Pesi ketika menyampaikan materi di Workshop “Literasi Media Digital” Sabtu (16/12/23) siang. Namun untuk menuju hal tersebut banyak tantangan yang harus dihadapi, mulai dari keterbatasan akses menuju teknologi. Hal tersebut terlihat bagaimana tidak semua orang dapat memiliki permodalan dalam perangkat digital maupun internet. Ditambah kurangnya konektivitas di daerah pedesaan dan terpencil, untuk mengkases internet. Tidak meratanya fasilitas tersebut menjadi salah satu tantangan bagi masyarakat maupun generasi muda untuk mencapai Literasi Digital. Tidak hanya itu kurangnya pemahaman tentang resiko dan etika digital, juga merupakan tantangan menuju literasi. Dimana masyarajat masih kurang menyadari mengenai privasi dan keamanan digital. Bahkan lebih condong menunjukkan hal-hal yang bersifat pribadi. Masyarakat juga masih kurang dalam memahami pentingnya penggunaan media sosial yang bertanggung jawab. Sehingga para pengguna media sosial tidak bijak dan capak dalam berkomentar maupun bertindak. “Ditambahka lagi kurangnya pelatihan dan pendidikan tang memadak tentang literasi digital terhadap generasi muda. Serta kurikulum di dunian pendidikan belum memasukkan literasi digital sebagai bagian penting,” lanjutnya. Sehingga kecakapan dalam bermedia sosial sangatlah dibutuhkan sebagai keterampilan menuju Literasi Media Digital di zaman ini. “Cakap bermedia digital merupakan kemampuan untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan bijak melalui dunia digital. Sehingga ini mencakup keterampilan dalam menggunakan media sosial, berbagi informasi dan berpartisipasi dalam diskusi online,” demikian Pesi. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ 471 Guru yang Diangkat di Zaman Presiden Soeharto Pensiun Tahun 2029 Antisipasi Potensi Konflik dengan Kemampuan Literasi Digital Universitas Bengkulu Ingin Diakui Secara Internasional Ratusan Pelajar di Bengkulu Ikuti Lombak KETUPEK 2024 Universitas Terbuka Bengkulu Wisuda 323 Lulusan Pelajar Bengkulu Ikuti Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia 471 Guru yang Diangkat di Zaman Presiden Soeharto Pensiun Tahun 2029 Antisipasi Potensi Konflik dengan Kemampuan Literasi Digital Universitas Bengkulu Ingin Diakui Secara Internasional Ratusan Pelajar di Bengkulu Ikuti Lombak KETUPEK 2024 Universitas Terbuka Bengkulu Wisuda 323 Lulusan Pelajar Bengkulu Ikuti Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia