Logo

Ultah ke 61, Ini Cerita Singkat Jokowi hingga Jadi Presiden RI

Presiden Joko Widodo saat menerima potongan tumpeng dari Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di Sekolah Partai PDI-P, Lenteng Agung, Selasa (31/6/2022).(dok.PDI-P)

Presiden Joko Widodo saat menerima potongan tumpeng dari Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di Sekolah Partai PDI-P, Lenteng Agung, Selasa (31/6/2022).(dok.PDI-P)

BENGKULU – Presiden Joko Widodo atau yang sering dikenal dengan sebutan bapak Jokowi ini lahir di Jawa Tengah, 21 Juni 1961. Anak sulung dari pasangan Widjiatno Notomihardjo dan Sudjiatmi, merupakan lulusan Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) yang mengawali kariernya sebagai pengusaha mebel.

Lalu menikah dengan gadis pujaannya Iriana di Solo pada tahun 1986, mereka dikaruniakan tiga orang anak yakni Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep.

Ia melanjutkan kariernya dengan terbang kearah pemerintahan dan menjadi Wali Kota Surakarta, siapa sangka kariernya di dunia pemerintahan membawanya semakin dikenal oleh masyarakat yakni dengan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta dengan berpasangan bersama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Kesuksesan di dunia pemerintahan tidak sampai disana, pada tahun 2014 Jokowi mencalonkan diri menjadi presiden dengan ditemani oleh Jusuf Kalla (JK).

Mereka berhasil menjadi presiden, hingga pada 2019 Ia kembali terpilih sebagai presiden kembali, namun dengan didampingi oleh KH Ma’ruf Amin untuk periode kedua.

Dihari ulang tahunnya tersebut, Jokowi masih melakukan aktivitas seperti biasa. Sosoknya yang sederhana tersebut, tidak terbiasa dalam merayakan pesta ulang tahun dengan acara yang besar.
“Seperti tahun-tahun yang silam, saya tak terbiasa merayakan hari ulang tahun sendiri. Apalagi sekarang, di tengah negeri ini sedang membutuhkan kerja keras kita semua untuk bersama-sama keluar dari pandemi,” kata Jokowi diakun instagram pribadinya tahun lalu.
Ucapan ulang tahunpun bertebaran dari jajaran pejabat hingga masyarakat.